Tuesday, December 2, 2008

CRM tung untung untung...

Memperhatikan konsumen adalah salah satu cara peningkatan profit, MASA SICH...
Untuk menjawab pertanyaan di atas, mari kita bahas mengenai CRM (Customer Relationship Management)...
CRM (Customer Relationship Management) adalah suatu jenis ilmu dan strategi yang secara khusus membahas teori mengenai penanganan hubungan antara perusahaan dengan pelanggannya dengan tujuan meningkatkan nilai perusahaan di mata para pelanggannya.
CRM juga ditujukan untuk meningkatkan kualitas dan kecepatan dalam menanggapi permintaan konsumen.

3 fungsi utama CRM:
  • Acquire (mendapatkan pelanggan)
  • Enhance (meningkatkan pelanggan)
  • Retain (mempertahankan pelanggan)
Tujuan Akhir implementasi CRM:
Memaksimalkan pendapatan dan keuntungan perusahaan melalui peningkatan kepuasan pelanggan.
Salah satu perusahaan besar yang mengimplementasikan CRM adalah Bank of America Bank of America adalah Bank terbesar kedua di America.Penggunaan CRM terutama ditekankan pada divisi: Brokerage Service.Latar Belakang implementasi CRM adalah untuk menunjang perkembangan bisnis perusahaan secara “organik” sehingga dinilai perlu ditunjang dengan hubungan yang lebih dalam dengan customer mereka.Dengan CRM Bank of America dapat membuat customer data infrastruktur yang dapat mendukung world class customer experience.
Dapat mengumpulkan segala data fungsional customer yang sangat banyak +/- 28 juta secara detail.
Meningkatkan kepuasan pelanggannya yang sekaligus meningkatkan keuntungan perusahaan.

Jadi jelas kan, bahwa CRM memberikan keuntungan bagi perusahaan...OK



1 comment:

beheppy said...

halo, kamu tau gak hubungan crm tsb dengan sekolah atau dunia pendidikan???